Diterjang Banjir, Kontruksi Jembatan Di Ponorogo Rusak Parah

Ponorogo,Kabarnow.com-,Hujan deras dengan intensitas tinggi yang terjadi di wilayah Kecamatan Mlarak, akibatkan konstruksi Jembatan sungai gendol RT 1 RW 2 penghubung antara Desa Jabung menuju Desa Gontor alami kerusakan  cukup parah.

Kerusakan cukup parah di kedua bagian pondasi sungai gendol akibat banjir bandang yang menerjang wilayah Kecamatan Mlarak, pada Rabu malam (7/10/2022).

Dalam keterangan salah satu warga RT 1 RW 2 , Saiman menjelaskan bahwa jembatan sungai gendol ini berada sudah cukup lama, apalagi semalaman diguyur hujan deras akibatkan banjir dan menyebabkan pondasi di kedua jembatan mengalami kerusakan parah.

"Apabila hujan deras kembali mengguyur dan memicu peningkatan debit air maka tidak menutup kemungkinan kedua pondasi akan roboh," terangnya.

" Dan jembatan ini tidak akan kuat dilewati kendaraan dengan tonase besar maupun roda 4 hanya bisa dilewati roda 2,"imbuhnya.

Sementara itu Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Ponorogo, Henry Indrawardana menambahkan, hujan dengan intensitas sedang terjadi merata di seluruh Ponorogo sejak Jumat (7/10) sore hingga Sabtu (8/10) dini hari.

"Untuk jembatan sungai gendol mempunyai lebar 3 meter dengan panjang sekitar 9 sampai 10 meter.Dan rusaknya kedua pondasi sungai gendol tersebut disebabkan derasnya arus sungai karena banjir besar," pungkasnya.(nov)