Pelantikan BMI Jatim, Agus Argo Sasongko:Menambah Energi Baru Dalam Perjuangan Di Ponorogo

Ponorogo,Kabarnow.com-, Pelantikan  Banteng Muda Indonesia (BMI) Jawa Timur yang dikemas "Mlaku Bareng" dengan dihadiri Sekjen Partai Perjuangan Demokrasi Indonesia (PDIP) berjalan sukses.Bertempat di Alun-alun Ponorogo, pada Minggu (26/2/2023).



Dalam acara mlaku bareng tersebut selain dihadiri Sekjen PDIP, Hasto Kritiyanto juga Kang Bupati Sugiri Sancoko, Wakil Bupati Bunda Lisdyarita, Ketua DPC PDIP Ponorogo, Ketua dan Pengurus DPC BMI Jawa Timur, beserta pengurus dan seluruh pengurus beserta anggota DPC BMI Ponorogo, serta pengurus DPC Bamusi Ponorogo.

Dalam keterangannya Ketua Bidang Humas dan Media DPC Pengurus Pusat Baitul Muslimin Indonesia (BAMUSI) Ponorogo, Agus Argo Sasongko mengucapkan selamat dan sukses HUT PDIP ke 50 dan Kang Sugiri Sancoko menjadi Ketua BMI Jawa Timur serta pelantikan DPC BMI se Jawa Timur yang dikemas dalam kegiatan "Mlaku Bareng BMI" berjalan lancar.

"Tentunya menjadi apresiasi yang luar biasa, melalui kegiatan seperti ini lebih dekat  dengan masyarakat Ponorogo," terangnya.

Lebih lanjut, Agus Sasongko menjelaskan dengan hadirnya BMI tentu menambah energi baru dalam perjuangan khususnya di Kabupaten Ponorogo.


"Spirit yang baru lahir yakni dengan adanya BMI di Ponorogo dapat bersinergi bersama partai dengan sama-sama bekerja sehingga pemilu mendatang PDIP dapat menjadi pemenang.

"Banteng muda adalah banteng pertahanan kaum muda, kami yakin Banteng Muda Indonesia sudah siap mengabdi dan berkiprah sebagaimana cita Sukarno yakni untuk masyarakat cerdas dan sejahtera." pungkasnya.(nov)