Tinjau Lokasi Tanah Gerak Di Ponorogo, Gubernur Jatim Khofifah Siap Bantu 43 Unit Huntara

Ponorogo, Kabarnow.com-, Usai kunjungan'nya di pembangunan proyek Monumen Reog Ponorogo, Gubernur Khofifah beserta Bupati Sugiri Sancoko tinjau lokasi tanah gerak di Dukuh Sumber RT 001 RW 001 Desa Tumpuk, Kecamatan Sawoo pada Jum'at (3/3/2023).

Untuk diketahui bahwa saat ini jumlah warga yang tinggal di pengungsian berjumlah 139 jiwa terdiri 37 kepala keluarga.

Sementara itu informasi pertanggal 3/3/2023 pergerakan tanah masih terus terjadi. Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Ponorogo Surono saat dikonfirmasi mengatakan,  tanah di lokasi terus bergerak dan retakan semakin bertambah.


Dalam keterangan'nya Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menjelaskan untuk secepatnya dilakukan relokasi, karena rumah rumah warga saat ini tidak bisa dihuni lagi dengan kerusakan bangunan rumah yang mengkhawatirkan.

"Saat ini telah ditetapkan status tanggap bencana, pilihannya hanya satu yaitu relokasi warga.Pemerintah Kabupaten Ponorogo nantinya untuk mencari lagan relokasi untuk hunian sementara," terangnya.


"Dan Pemprov Jatim akan membantu Huntara ada 43 unit, satu hunian sekitar 50 juta rupiah," imbuhnya.

Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko mengatakan saat ini telahenemukan lahan untuk relokasi dan siap untuk dibangun Huntara tepatnya milik Perhutani di petak 149 lumur jati dengan jarak 2 kilo meter dari titik 0 yakni yang dijadikan pengungsian warga.

"Jadi lahan tersebut milik Perhutani dengan status hutan produksi.Dan secepatnya nanti hari senin berkoordinasi dengan pihak Perhutani," tukasnya.(adv/nov)