Ponorogo,Kabarnow.com-, Pencapaian luar biasa dalam laporan hasil pemeriksaan (LHP) dan laporan keuangan daerah (LKPD) Kabupaten Ponorogo berhasil menorehkan catatan indah, dengan meraih 11 kali berturut-turut Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK RI) Perwakilan Provinsi Jawa Timur, pada Kamis (25/5/2023).
Hal itu membuktikan bahwa Pemerintah Daerah serius dalam kepatuhan dalam akuntansi, pengelolaan keuangan.Atas prestasi ini, Pemerintah Kabupaten Ponorogo layak meraih LHP dan LKPD.
Bupati Sugiri Sancoko menjelaskan bahwa prestasi ini merupakan wujud keseriusan kepala daerah hingga organisasi perangkat daerah (OPD) dalam melakukan pengelolaan keuangan yang baik dan tidak melanggar prinsip akuntansi.
"Dan LHP atas LKPD 2022 meraih WTP yang ke 11 kali bertutur turut merupakan catatan kedisiplinan tinggi pemerintah daerah memperbaiki catatan dari BPK," terangnya.
"Semoga keteguhan dan kepatuhan terhadap prinsip pengelolaan keuangan terus ditingkatkan serta OPD agar lebih serius sehingga pengelolaan keuangan negara meningkat," imbuhnya.
Sementara itu Karyadi, Kepala BPK Perwakilan Provinsi Jatim mengungkapkan pencapaian WTP telah melalui pengujian analitik, pengujian pengendalian dan pengujian substantif," pungkasnya.(adv/nov)