Bawakan 15 Lagu TerHits, Band Noah Tampil Kolaborasi Dengan Bupati Sugiri Sancoko

Ponorogo,Kabarnow.com-, Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Ponorogo ke 527.Pemerintah Kabupaten Ponorogo gelar konser gratis bersama band papan atas "Noah" berkolaborasi dengan Bupati Sugiri Sancoko, pada Selasa malam (15/8/2023).

Dengan bertajuk "Kidung Rinekso Ing Wengi" 15 lagu hits band Noah mampu menghipnotis puluhan ribu penonton yang memenuhi Alun-alun Ponorogo.

Dalam konser tersebut, dimana salah satu lagu Noah, Aril berkolaborasi dengan Bupati Sugiri Sancoko dengan alunan tembang jawa yang apik dan dinamis.


Menurut Ariel saat wawancara langsung di ruang kerja Bupati mengatakan untuk konser ini merupakan pengalaman kedua kalinya manggung di Ponorogo dimana dulu masih bernama Peterpan.

"Konser gratis ini merupakan wujud pesta rakyat, semua bisa menikmati dan sangat bagus serta untuk mensejahterakan masyarakat Ponorogo," terangnya.

Dijelaskan Ariel bahwa Konser Rumekso Ing Wengi ini ada satu lagu berkolaborasi dengan Bupati Ponorogo yang melantunkan tembang atau kidung jawa.

"Tembang yang dilantunkan Bupati Sugiri Sancoko mengandung makna yang dalam yakni doa baik untuk masyarakat Ponorogo," jelasnya.

Dalam keterangnnya, Bupati Sugiri Sancoko mengungkapkan bahwa konser hari ini merupakan hiburan untuk masyarakat, dimana saling beromantis ria dengan lagu lagu hits Noah.Jadi ini tidak hanya menjadi hiburan bagi masyarakat namun juga menumbuhkan ekonomi bagi UMKM yang ada di Ponorogo. 

" Dan Alhamdulillah konser Kidung Rinekso Ing Wengi berjalan lancar dan menjadi kado terindah untuk masyarakat dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Ponorogo ke 527," pungkasnya.(adv/nov)