Ponorogo,Kabarnow.com-, Malam puncak memperingati Hari Jadi Kabupaten Ponorogo ke 527 dengan digelarnya event konser band "Noah"pada Selasa malam (15/8/2023) berimbas pada pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).
Dalam konser band Noah tersebut membawa keberkahan tersendiri bagi pelaku UMKM untuk menjajakan produk-produknya mulai makanan, kopi terkini, aksesori, hingga batik khas Ponorogo, dan lain sebagainya.
Dalam keterangannya, Kepala (Plt) Dinas Perdakum Kabupaten Ponorogo Ringga Dwi Heri Irawan menjelaskan bahwa untuk penggerak roda pemulihan ekonomi tidak ada larangan bagi puluhan UMKM yang berjualan.
"Salah satunya dengan mengadakan bazar selama dua hari pada malam puncak Hari Jadi Kabupaten Ponorogo ke-527 di Aloon-aloon Ponorogo," terangnya.
Labih lanjut, Ringga mengungkapkan mulai tanggal 14 Agustus kami sudah memanfaatkan area tersebut untuk memfasilitasi pelaku UMKM untuk menjajakan produknya disana.
"Dan sebanyak 21 pedagang yang 50 diantaranya pelaku UMKM berpartisipasi selama even tersebut. Bahkan, para pedang dapat meraup keuntungan lebih dari biasanya selama even tersebut berlangsung.
Sementara, Siti Rohmi salah seorang pelaku UMKM Ponorogo mengatakan, dirinya sudah dua kali mengikuti even bazar UMKM selama Grebeg Suro dan Hari jadi Kabupaten Ponorogo ke 527 ini.
"Bersyukur dalam malam puncak Hari Jadi Kabupaten Ponorogo ke 527 dengan adanya konser band Noah ini membawa rezeki bagi pedagang hingga 2 kali lipat.
Dia berharap setidaknya selama event Hari Jadi produk jualannya bisa lebih dikenal masyarakat luas.Karena pasti jadi tempat jujugan masyarakat. Bersyukur pendapatan lebih meningkat, setidaknya dua kali lipat," tukasnya. (adv/nov)