Ponorogo,Kabarnow.co.-, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPC PDI Perjuangan Ponorogo, Sugiri Sancoko membuka tournamen sepak bola Soekarno Cup di wilayah Bedi Kulon,Bungkal pada Rabu (4/10/2023).
Turnamen Soekarno Cup ini diikuti puluhan klub lokal di seluruh Kabupaten Ponorogo.Dan merupakan sebuah upaya untuk mencari bibit-bibit atlet yang berpotensi dan mampu memberikan kontribusi yang berarti di dunia sepakbola nasional.
Sugiri Sancoko yang juga Bupati Ponorogo itu mengatakan, dengan adanya tournamen ini betul-betul menandakan ada kecintaan terhadap olahraga sepak bola.
Dia juga menjelaskan, kegiatan Soekarno Cup untuk menunjukkan bahwa PDI Perjuangan memiliki spirit untuk mengangkat olahraga rakyat yang menjadi kegemaran sebagian besar masyarakat Indonesia dan spirit semangat dari Bung Karno.
“Oleh karenanya kami ingin membangkitkan lagi semangat bung Karno, kita menunjukkan bahwa sepak bola ini adalah olahraga rakyat dan PDI Perjuangan adalah partai yang sangat dekat dengan rakyat," terangnya.
Selain itu, Sugiri Sancoko menuturkan bahwa PDIP memberikan penghargaan, harapan kepada anak-anak dari pelosok dari mana pun untuk nanti bermain tanggal 8-12 November di Gelora Bung Karno (GBK).Siapa yang lolos dari sini akan berlaga di tingkat provinsi, regional dan satu tim lolos akan pergi di GBK.(nov).