Ponorogo,Kabarnow.com-, Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) Kabupaten Ponorogo sukses menggelar Pajak Extravaganza 2023, dengan tema "hujan hadiah pajak berkah".
Bagaimana tidak, BPPKAD Kabupaten Ponorogo mengemas kegiatan tersebut dengan apik dan mampu memberikan hiburan serta tontonan gratis bagi masyarakat Ponorogo.
Apalagi mampu mendatangkan bintang tamu spektakuler seperti Mr.Jhono dan Jhoni serta penyanyi Happy Asmara, bertempat di panggung utama Aluun-Aluun Ponorogo, pada Selasa malam (21/11/2023).
Selain menampilan musik gratis, dalam kegiatan ini juga diwarnai dengan penyelerahan hadiah secara simbolis kepada sejumlah Wajip Pajak (WP) yang berhasil memenangkan hadiah yakni sebuah mobil city car, 3 honda matic, 50 paket tabungan Simpeda dari Bank Jatim, 5 paket tabungan BRITAMA dari BRI, 53 paket uang pembinaan, 10 unit sepeda gunung, 1 unit sepeda listrik, dan 10 unit HP android.
Dalam sambutannya Kepala BPPKAD Ponorogo Sumarno mengatakan, kegiatan Pajak Extravaganza ini sebagai upaya dalam merangsang kesadaran WP akan membayar pajak daerah, meliputi Pajak PBB-P2, pajak Hotel dan Restoran, Pajak Tempat Usaha dan lainnya.
Proses pengundian sendiri dilakukan secara langsung di pendopo Kabupaten dan disiarkan secara live streaming Jumat lalu (17/11/2023)
" Ini merupakan bukti apresiasi Bupati Ponorogo terhadap masyarakat dan pejuang pajak yang telah sadar dan tepat waktu dalam membayar pajak," terangnya.
Sementara itu Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko mengaku bangga kepada BPPKAD yang mampu memberikan inovasi kemudahan akses layanan pajak bisa lwat online melalui web.Sehingga kesadaran masyarakat akan membayar pajak semakin tinggi.
"Hal ini dapat dilihat dari tingginya realisasi target pajak tahun ini yang naik Rp 14 miliar," tukasnya.(nov)