Ponorogo,KabarNow.com-, Melalui rekrutmen tahun 2023 lalu, sebanyak 270 honorer Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) dan Pondok Kesehatan Desa (Ponkesdes) meningkat statusnya menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Sebagai wujud syukur atas capaian itu, mereka menggelar tasyakuran di Gedung Sasana Praja Ponorogo, Selasa (14/5/24).
Kang Bupati Sugiri Sancoko yang membersamai kebahagian mereka berpesan dengan status baru yang disandang, diharapkannya etos kerja dan kualitas pelayanan semakin berkualitas.
“Harus merubah etos kerja setelah menjadi PPPK dengan sebelumnya, sehingga pengabdiannyaa terasa, rakyat merasakan bahwa nakes Ponorogo kian hijrah melayani dengan senyum dengan ramah, ikhlas,” ungkapnya.(adv/nov)