3,5 Tahun Memimpin, RILIS Sukses Tingkatkan Fasilitas Kesehatan Di Kabupaten Ponorogo

Ponorogo,KabarNow.com-, Dalam kepemimpinan Sugiri Sancoko-Lisdyarita selama 3,5 tahun, Pemerintah Kabupaten Ponorogo melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) terus melakukan perbaikan terhadap sejumlah fasilitas kesehatan (faskes).

Hal tersebut tentunya membuktikan bahwa kepemimpinan Bupati Sugiri Sancoko-Lisdyarita serius dalam meningkatkan pelayanan dan memberikan kemudahan terhadap masyarakat yang ingin berobat atau memeriksakan kesehatannya.

Dalam catatan Dinas Kesehatan Ponorogo di tahun 2022, telah merehab 3 unit Puskesmas, 1 Postu serta pembangunan IGD RS Bantarangin.

Tidak hanya itu saja, secara bertahap peningkatan fasilitas kesehatan terus dilakukan.Di tahun 2023 merehab Labkesda RS Bantarangin, Puskesmas Carat, Puskesmas Ngebel, IPAL sebanyak 4 unit.

Dalam keterangannya Kepala Dinas Kesehatan Ponorogo, Dyah Ayu Puspitaningarti menjelaskan bahwa upaya peningkatan kualitas pelayanan Puskesmas di seluruh Kabupaten Ponorogo terus dilakukan secara bertahap.

" Seperti di tahun 2024 ini, juga merehab pembangunan Puskesmas Selur dengan anggaran biaya sekitar 9,7 miliar dengan kapasitas TT 10, Instalasi farmasi, Ipal 3 unit," terangnya.

Ditambahkan Dyah Ayu bahwa saat ini sudah 31 mau ke 32 Puskesmas di Kabupaten Ponorogo sudah mempunyai IPAL dan 100 persen terakreditasi semua.

Ia berharap nantinya akan melakukan peningkatkan kualitas pelayanan puskesmas pinggiran termasuk penambahan peningkatan SDM, status kepegawaiannya di naikan agar mempermudah akses layanan kesehatan bagi masyarakat yang berstandar.

" Tentunya secara bertahap terus dilakukan pembenahan, bahkan jumlah Postu saat ini mencapai 56," ungkapnya.

Dikabupaten Ponorogo sendiri tercatat ada 8 Rumah Sakit yang terdiri 2 milik Pemerintah, 6 diantaranya milik swasta dengan terakreditasi paripurna 6, Utama 1, serta Madya 1.Ditambah ada 53 klinik juga sudah terakreditasi semua.(Nov)